Lifestyle

10 Wisata Di Spanyol Yang wajib Kamu Kunjungi

10 Wisata Di Spanyol Yang wajib Kamu Kunjungi
Ilustrasi wisata di Spanyol. (Cntraveler.com)

AKURAT.CO Apakah Spanyol adalah negara yang ingin kamu kunjungi? Mungkin beberapa dari kamu mengenal negara ini melalui sepak bola karena kebesaran nama klub Barcelona dan Real Madrid. Namun,di lain sisi Spanyol memiliki daya tarik wisata sejarah. Negara ini memiliki banyak bangunan atau peninggalan dari dua peradaban agama terbesar yang pernah berkuasa yaitu Islam dan Kristen, sehingga tak heran jika wisata di Spanyol sangatlah beragam. 

Pilihan Wisata di Spanyol

Mengutip berbagai sumber, Selasa (31/1/2023), berikut wisata di Spanyol yang wajib kamu kunjungi:

1. San Lorenzo de El Escorial

San Lorenzo de El Escorial ini dulunya adalah rumah musim panas raja-raja Spanyol. Sebagai bangunan yang kaya akan sejarah, tempat ini ditetapkan menjadi Situs Warisan Dunia UNESCO pada tahun 1984. 

baca juga:

Tempat ini kaya akan sejarah, budaya dan kesenian dan terdapat sebuah kompleks besar yang terdiri dari istana kerajaan, gereja, biara, mausoleum, perpustakaan dan museum yang saat ini menjadi objek populer wisata di Spanyol.

2. Sagrada Familia

Tempat ini adalah sebuah gereja Katolik Roma besar yang belum selesai dibangun yang sekarang menjadi landmark Kota Barcelona. Bangunan ini adalah rancangan dari arsitek terkenal berkebangsaan Spanyol bernama Antoni Gaudi. Sang arsitek menerapkan gaya arsitektur Art Nouveau yang digabungkan dengan Gothic.

3. Plaza Mayor

Plaza Mayor ini sejenis alun-alun yang terletak di jantung Kota Madrid. Tempat wisata yang populer bagi warga lokal dan turis mancanegara ini sudah ada sejak berabad-abad lalu. Di tempat ini para pengunjung bisa makan-makan, berbelanja atau sekadar menikmati udara segar.

4. Ciudad de las Artes y las Ciencias

Banyak kota di Spanyol yang memiliki situs-situs sejarah terkenal, baik yang klasik maupun kontemporer dan sangat menarik untuk dilihat. Salah satunya adalah Kota Valencia dengan Ciudad de las Artes y las Ciencias-nya. Objek wisata yang satu ini tidak hanya sebuah bangunan tapi merupakan museum, tempat seni dan akuarium.

5. El Teide

El Teide adalah sebuah gunung berapi purba yang merupakan puncak tertinggi di Spanyol. Pico de Teide dan Caldera de las Canadas. Kawah gunung berapi raksasa bersama-sama membentuk Parque Nacional del Teide di pusat Pulau Tenerife. Hanya saja jika ingin berkunjung ke sini kamu harus menyeberang ke Pulau Tenerife di barat Afrika. 

6. Alhambra

Masjid, dinding, menara dan taman semuanya ada di kompleks Alhambra. Bangunan yang ada di sini dibangun dengan nilai artistik sangat tinggi karena merupakan lambang budaya dan peradaban tinggi umat Islam di Abad Pertengahan Eropa.

Nama Alhambra disebutkan berasal dari kata Bahasa Arab hamra` yang berarti merah dalam Bahasa Indonesia.

7. Masjid Cordoba 

Masjid Cordoba adalah peninggalan sejarah yang sangat terkenal di Spanyol. Bangunan ini terletak sesuai namanya yaitu Cordoba. Masjid Cordoba merupakan salah satu dari dua contoh seni dan arsitektur Islam yang paling indah di Eropa.

8. Paseo del Arte

Sebuah distrik di kota Madrid Paseo del Arte adalah distrik seni yang tersohor di dunia. Di dalamnya terdapat beberapa museum terkenal di dunia seperti, Museum Thyssen-Bornemisza, Museo Centro de Arte Reina dan Museum Prado.

9. Museum Guggenheim

Bangunan kelas dunia ini menjadi landmark arsitektur Kota Bilbao. Museum Guggenheim merupakan merupakan museum seni kontemporer yang dirancang oleh arsitek Amerika bernama Frank Gehry. Dia menggunakan balok-balok batu kapur dan lembaran-lembaran titanium bergelombang untuk membuat bangunan yang megah dan bernilai seni tinggi.

10. La Rambla

La Rambla terletak di Kota Barcelona, tepatnya di sebuah jalan dekat pelabuhan. Tempat ini sangat populer di kalangan turis. Boulevard dengan pohon yang membentang sejauh 1,2 kilometer ini adalah tempat yang ramai di malam musim panas.

Itulah sejumlah pilihan objek wisata di Spanyol yang bisa kamu kunjungi. Ternyata Spanyol memiliki tempat indah dan sangat bersejarah.