
AKURAT.CO Menjelang peluncuran PlayStation VR2 (PS VR2), Sony merilis beberapa detail tentang PS VR2 melalui jawaban FAQ di blog resminya. Perusahaan mengatakan bahwa akan merilis 100 game baru untuk perangkat satu ini.
Meski sudah diberikan bocoran, ternyata game tersebut masih di dalam proses pengembangan untuk PSVR2, sehingga pengguna nantinya tidak akan kekurangan gim untuk dimainkan ke depannya.
Pada kolom FAQ PS VR2, Sony menanggapi pertanyaan “Berapa banyak game yang sedang dikembangkan untuk PS VR2?” Sony menjawab, “Saat ini ada lebih dari 100 judul yang sedang dikembangkan untuk PS VR2.”
baca juga:
Pertanyaan FAQ lainnya menanyakan, “Apakah gim PS VR2 hanya akan digital atau akankah ada rilis disk fisik?” Pertanyaannya masuk akal mengingat pendahulu headset ini memiliki versi fisik.
“Awalnya saat diluncurkan, gim PS VR2 akan digital,” jawab Sony. “Rilis fisik untuk judul tertentu mungkin tersedia di masa mendatang,” sahut Sony.
Bicara soal game, dalam Tokyo Game Show Sony mengumumkan bahwa judul PS VR pertama tidak bisa dimainkan di PS VR2. Hal ini dikarenakan teknologi yang lebih canggih pada konsol terbaru itu, yang tidak kompatibel untuk gim konsol lama.
Namun dalam FAQ, Sony mengatakan bahwa lebih dari 30 game pertama yang akan tersedia untuk PS VR2 adalah judul baru dan versi yang ditingkatkan dari PS VR pertama. Ini termasuk Tetris Effect, Rez Infinite, Puzzling Places, dan Pavlov VR.
PS VR2 rencananya akan dirilis pada 222 Februari 2023 mendatang. Sony akan merilis dua versi paket penjualan dari PlayStation VR2. Yang pertama adalah paket standar yang berisi headset PS VR2, controller PS VR2 Sense dan juga headphone stereo. Paket pertama ini akan dijual dengan harga $549,99. Untuk Indonesia, harga regionalnya adalah Rp10.599.000.
Paket kedua yang dijual adalah PlayStation VR2 Horizon Call of the Mountain Bundle. Seperti namanya, paket penjualan ini akan berisi kelengkapan yang ada di paket sebelumnya, namun dengan tambahan kode voucher PlayStation Store untuk game Horizon Call of the Mountain.