News

Siap-siap! Street Race Seri ke-4 Digelar 27-28 Agustus 2022 di Kemayoran

Siap-siap! Street Race Seri ke-4 Digelar 27-28 Agustus 2022 di Kemayoran
Ilustrasi Street Race (Instagram/@endrazulpan)

AKURAT.CO, Direktorat Lalu lintas Polda Metro Jaya kembali berencana menggelar ajang balapan jalanan atau street race di Jalan Benyamin Sueb, Kemayoran, Jakarta Pusat. Rencananya akan digelar pada 27-28 Agustus 2022.

Gelaran seri keempat ini akan diikuti 20 komunitas pebalap jalanan di wilayah Jabodetabek. Balapan ini nantinya akan dilaksanakan dari pukul 08.00 hingga pukul 22.00.

"Mudah-mudahan sarana ini dimanfaatkan oleh mereka. Dan, mereka tidak akan lagi melaksanakan balapan liar yang tentunya mengganggu keselamatan warga dan keselamatan mereka sendiri," ujar Ditlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman, Selasa (23/8/2022). 

baca juga:

Latif mengatakan, selain street race, juga akan diadakan eksibisi tinju hingga vaksinasi dosis ketiga atau booster. 

"Nanti ada juga eksibisi tinju, dan juga kami siapkan (tenda) UMKM. Sehingga masyarakat bisa menikmati kuliner yang ada di Jakarta. Kami juga gelar vaksinasi booster. Di mana vaksinasi ini kami akan perhatikan ke masyarakat berkebutuhan khusus," pungkasnya.

Lebih lanjut, Latif mengungkapkan alasan pihaknya memilih sirkuit di Kemayoran, Jakpus.

"Kebetulan pada seri keempat ini di Kemayoran memiliki tipikal dan konstruksi jalan yang cukup untuk menampung para pembalap dan penonton yang akan menontonnya sehingga akan lebih nyaman," katanya. 

Latif menyebutkan, sejauh ini sudah ada 500 peserta yang sudah mendaftar untuk gelaran street race seri keempat. Ia juga menuturkan, ada sejumlah hadiah yang disiapkan bagi para pemenang, mulai dari uang pembinaan hingga piagam.

Lebih lanjut, Latif mengatakan, pihaknya juga akan melakukan pengalihan arus lalu lintas di sekitar ruas jalan yang digunakan untuk memperlancar pelaksanaan kegiatan.

"Iya tentunya pengalihan arus lalu lintas akan kita lakukan di jalan sekitar Kemayoran tersebut," ujarnya. []