Lifestyle

8 Rekomendasi Kegiatan Di Akhir Pekan Agar Tetap Produktif

8 Rekomendasi Kegiatan Di Akhir Pekan Agar Tetap Produktif
Olahraga dalam rekomendasi kegiatan di akhir pekan. (Istimewa)

AKURAT.CO, Akhir pekan menjadi hari yang ditunggu-tunggu oleh banyak pekerja di Indonesia. Berbagai rekomendasi kegiatan di akhir pekan dapat kamu lakukan agar tetap produktif. 

Akhir pekan atau weekend menjadi waktu yang menyenangkan untuk menyegarkan otak dan tubuh yang penat karena pekerjaan yang menumpuk. Dilansir dari berbagai sumber, berikut 8 rekomendasi kegiatan di akhir pekan agar akhir pekan kamu lebih berkesan. Yuk, simak.

8 Rekomendasi Kegiatan di Akhir Pekan Agar Tetap Produktif

1. Mencoba Menu Masakan Baru

Rekomendasi kegiatan di akhir pekan pertama adalah mencoba menu masakan baru. Kamu bisa mencoba menu masakan yang sudah dikumpulkan dari hari sebelumnya namun belum terlaksana. Memasak dan konsumsi makanan enak dapat membuat perasaan lebih gembira dan tubuh tetap produktif.

baca juga:

2. Pergi ke Taman

Kegiatan lain yang bisa kamu lakukan di akhir pekan adalah mengunjungi taman bunga, taman bermain, atau taman terdekat dari rumah untuk hanya sekadar menghirup udara segar. Di taman biasanya juga terdapat berbagai penjual makanan, manjakan diri kamu dengan kegiatan menyenangkan dan beriteraksi dengan banyak orang.

3. Ikut Kelas Online

Rekomendasi kegiatan di akhir pekan selanjutnya adalah mengikut kelas online depan topik dan tema yang kamu gemari. Kamu bisa menghabiskan akhir pekan dengan mengikui kelas memasak, melukis, atau musik yang dapat menginspirasi dan membuat kamu bahagia.

4. Menonton Film

Menonton film kesukaan atau episode terbaru dari drama korea yang kamu nantikan terbukti sangat ampuh menghibur kamu di akhir pekan. Supaya lebih produktif, kamu bisa menonton film sambil memakai masker wajah atau lulur badan untuk merawat diri.

5. Olahraga

Kesehatan dan kebugaran wajib diperlukan untuk menunjang aktivitas rutin di hari kerja. Olahraga bisa kamu jadikan sebagai kegiatan di akhir pekan untuk mendapatakan hal tersebut. Di akhir pekan, kamu bisa mencoba berbagai macam aktivitas olahraga seperti jogging, berenang, push up, dan olahraga lainnya. 

6. Membuat Kerajinan

Bagi kamu penyuka kegiatan seni, membuat kerajinan dapat menjadi salah satu kegiatan melepas penat di akhir pekan. Kamu bisa mencoba membuat DIY yang dapat dipakai pada kegiatan sehari-hari.

7. Belanja Rutin

Belanja di akhir pekan bisa kamu lakukan untuk mengakhiri aktivitas mingguan kamu. Belanja bahan makanan dan keperluan barang selama seminggu ke depan akan memudahkan kamu menjalani minggu selanjutnya.

8. Berkebun

Jarang dilakukan, ternyata berkebun dapat melepas stres dan membuat bahan menjadi lebih sehat karena bergerak serta mendapatkan sinar matahari. Memetik sayur atau buah yang sudah kamu tanam dan rawat dapat dilakukan untuk mengakhiri hari minggu dengan perasaan senang.

Itulah 8 rekomendasi kegiatan di akhir pekan yang bisa kamu lakukan agar tetap produktif ya. Selamat mencoba.