AKURAT.CO Setiap zodiak memiliki keberuntungan hal-hal yang harus diwaspadai masing masing, terutama masalah percintaan.
Misalnya, libra jangan buat keputusan konyol soal hubungan. Lalu, pisces jangan melupakan kebaikan pasangan.
Untuk memulai aktifitas kamu dan mengetahui bagaimana percintaan kamu akan berjalan hari ini, berikut AKURAT.CO uraikan ramalan zodiak percintaan hari ini, Sabtu (14/5/2022).
baca juga:
Taurus
Rayuan gombal dari orang lain belum tentu kebenarannya, akan tetapi terima saja. Hal terpenting tidak terbuai, apalagi sampai lupa diri.
Gemini
Jangan bicara aneh-aneh yang bisa memicu pertengkaran dengan pasangan, ada baiknya bersikap lebih sabar dan mau mengalah.
Cancer
Beristirahatlah walau sejenak, karena hal itu sudah cukup untuk mengembalikan kondisi badanmu.
Berbicaralah terbuka dengan si dia soal kondis kesehatanmu saat ini, sehingga dirinya akan memahami dan memakluminya.
Leo
Selalu rajin kontak pasangan walau sesibuk apapun kamu saat ini, jangan biarkan dirinya merasa kesepian dan hidup sendiri tanpa ada yang memperdulikannya.
Virgo
Ini adalah awal baik untuk memulai segala rencana kamu dan dirinya, tak perlu mundur sekalipun.
Coba dibicarakan baik-baik dengan si dia, agar masukan ataupun kritikan darinya bisa membuat rencana menjadi lebih baik dan sempurna.
Libra
Ganti berapapun pasangan, akan tetap mengalami cobaan hidup, maka tak perlu punya pikiran putus.
Bila ada masalah datang, sebisa mungkin berpikir logis dan jauh ke depan, sehingga bisa terhindar dari keputusan konyol.
Scorpio
Berpikir lah yang baik-baik saja, bagaimana pun pasanvab juga selalu berpikir positif tentang diri kamu, walau banyak kekurangan ataupun kesalahan yang telah dilihatnya.
Sagitarius
Berpikirlah yang santai agar hidup ini akan terasa lebih ringan, tidak sampai memusingkan dan kondisi badan tetap dapat terjaga dengan baik.
Jangan sampai pikiran runyam, membuat kamu lepas kendali kepada pasangan.
Capricorn
Aktivitas yang cukup berat dan padat akhir-akhir tanpa kamu sadari telah membuat jarak yang cukup lebar, jika hal ini tak disadari maka bisa mendatangkan masalah yang cukup besar nantinya.
Aquarius
Meski suasana hati masih runyam sebaiknya tunjukkan jiwa semangat kamu dengan bersikap gembira dan menyenangkan hati pasangan, sehingga bisa terlepas dari berbagai pikiran buruk tentangmu.
Pisces
Jangan suka melupakan jasa kebaikan dari pasangan, walau akhir-akhir ini dirinya keras kepala dan cukup menjengkelkan. Tetaplah menjadi yang terbaik bagi dirinya dengan bersikap sabar dan bijaksana.
Aries
Hilangkan segala kebimbangan yang muncul di dalam hati, jika tanpa ada landasan yang kuat di dalamnya. Bagaimana pun saat ini dirinya benar-benar membutuhkan kepercayaan dari diri Anda agar tidak ada lagi ganjalan di hatinya.