AKURAT.CO, Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali memastikan bahwa proses naturalisasi tiga Tim Nasional Indonesia U-20 berjalan sebagaimana mestinya meski Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia resmi dibatalkan.
Pemerintah dan PSSI saat ini tengah memperjuangkan tiga pemain muda berdarah Belanda untuk mendapatkan warga negara Indonesia (WNI). Mereka adalah Ivar Jenner, Justin Hubner, dan Rafael Struick.
"Itu sudah jalan, biarin saja, itu kan terpisah. Tidak apa-apa kan sudah proses, lanjut aja," ujar Amali ditemui usai mengunjungi Timnas Indonesia U-20 di Hotel Sultan, Jakarta pada Kamis (30/3/2023).
baca juga:
Ketika ditanya apakah ada pertanyaan soal nasib dari ketiga pemain tersebut kepada PSSI, Amali menegaskan sejauh ini tidak ada apapun yang diterima federasi
"Tidak ada. Tidak ada pertanyaan apa-apa. Kita proses yang ada," tambah dia.
Proses naturalisasi Hubner, Jenner, dan Struick dikhawatirkan terganggu, bahkan terhenti mengingat mereka diproyeksi untuk memperkuat Tim Nasional Indonesia U-20 di Piala Dunia U-20 2023.
Tapi, kini Piala Dunia U-20 2023 telah dipastikan tak akan bergulir di Tanah Air. Dan nasib Indonesia pun kemungkinan besar tidak akan berpartisipasi dalam kejuaraan sepakbola bergengsi nomor dua dunia tersebut.
Adapun proses naturalisasi Hubner, Struick, dan Jenner terakhir sudah mendapatkan persetujuan dari DPR RI. Mereka tinggal menunggu surat keputusan presiden (Keppres) untuk kemudian menjalani sumpah menjadi warga negara Indonesia (WNI).[]