Lifestyle

Orgasme Palsu, Jangan Lakukan Lagi

Orgasme Palsu, Jangan Lakukan Lagi
Ilustrasi pasangan hendak bercinta (PROGENTRA.COM)

AKURAT.CO, Banyak perempuan kerap berbohong kepada suaminya dengan melakukan orgasme palsu. Tujuannya baik yakni menjaga hubungan lebih panjang. Namun, orgasme palsu justru akan merusak hubungan cinta di ranjang.

Perlu diingat, hubungan cinta di malam hari berkaitan dengan langgeng atau tidaknya hubungan suami istri. Klaim itu diungkapkan peneliti dari Universitas Southampton.

Untuk menjaga kelanggengan hubungan, pakar seks asal Inggris, Isabel Losada, menegaskan agar perempuan jangan pernah melakukan orgasme palsu. Jika orgasme palsu sudah terbiasa diungkapkan, itu akan menjadikan hubungan ranjang tidak harmonis karena terdapat kepalsuan.

baca juga:

“Posisi yang sulit bagi banyak perempuan karena kita ingin menjami pasangan kita juga menikmati hubungan percintaan,” ujar Losada dilansir Daily Mail.

Dia menambahkan orgasme palsu merupakan kesalahan fatal karena pria tidak mendapatkan kenikmatan yang sebenarnya dari pasangan perempuannya.

Sebagai solusi dalam beraksi di ranjang, Losada menyarankan agar pasangan suami istri tetap menjaga hubungan seks yang bervariasi sehingga tidak membosankan.

“Kamu jangan sampai terjebak untuk melakukan aktivitas seks yang selalu sama,” ungkapnya.[]