Tech

Semakin Populer, OpenAI Rilis ChatGPT Plus Berbayar

Semakin Populer, OpenAI Rilis ChatGPT Plus Berbayar
Ilustrasi OpenAI (iPadizate)

AKURAT.CO ChatGPT, teknologi chatbot ciptaan OpenAI memang tengah popular dan digandrungi banyak pengguna. Baru-baru ini, OpenAI mengumumkan ChatGPT Plus dengan harga paket bulanan USD20 atau sekitar Rp297 ribu.

Dengan membayar nominal tersebut, pengguna bisa masuk ke akses prioritas chatbot AI, bahkan saat di jam-jam sibuk ketika pengguna lain harus menunggu giliran.

Melansir dari The Vege, Jumat (3/2/23), OpenAI mengungkapkan bahwa paket ini juga akan memberikan akses waktu menanggapi yang jauh lebih cepat dan bisa mengakses fitur-fitur dari terbaru.

baca juga:

Selain itu, terdapat juga daftar tunggu terpisah untuk penawaran lain, OpenAI berencana untuk meluncurkan khusus untuk pengembang yang disebut ChatGPT API.

OpenAI juga tampaknya bakal memperkenalkan paket langganan lain dalam waktu dekat. Sebab, OpenAI menyebut pihaknya tengah mempertimbangan opsi paket langganan dengan biaya lebih rendah, paket bisnis, paket khusus API, dan sebagainya.

Upaya ini juga tak lepas dari tekanan Microsoft yang memperpanjang kemitraannya dengan OpenAI pada akhir Januari 2023 lalu. Microsoft konon berinvestasi hingga USD10 miliar (sekitar Rp149 trilunan) kepada OpenAI.

OpenAI berharap pihaknya dapat mengumpulkan keuntungan setidaknya USD200 juta (Rp 2,9 triliun) di 2023. Walau jumlah tersebut masih jauh dari suntikan dana yang diberikan Microsoft selama ini, yakni lebih dari USD1 miliar (sekitar Rp 14,8 triliun).

Beberapa pihak yang mengungkapkan bahwa Microsoft tengah berupaya menerapkan teknologi OpenAI ke dalam Bing (mesin pencari bikinan Microsoft), agar bisa bersaing secara kompetitif dengan Google. Sedangkan, OpenAI sendiri berencana untuk meluncurkan ChatGPT berbasis mobile di masa mendatang.

Mengingat OpenAI adalah pelopor di bidang ini dan hadirnya ChatGPT Plus berbayar membuat perusahaan teknologi manapun yang mencoba merilis bot serupa harus putar otak, chatbot buatannya benar-benar harus lebih menjual dan menampilkan kelebihan yang menjadi alasan mengapa chatbot mereka bernilai lebih mahal daripada ChatGPT Plus.