Alaves vs Atletico Madrid: Luis Suarez Jadi Pahlawan Los Rojiblancos
Alaves 1-2 Atletico Madrid

Atletico Madrid dalam pertandingan melawan tuan rumah Deportivo Alaves pada pekan ke-17 La Liga Spanyol 2020-2021, di Stadion de Mendizorroza, Spanyol, Minggu (3/1/2021). | FOTO/Dok. Atletico Madrid
AKURAT.CO, Atletico Madrid susah payah mendapat tiga angka saat mendatangi markas Deportivo Alaves di laga lanjutan La Liga. Los Rojiblancos--julukan Atletico-- menang 2-1 berkat gol telat Luis Suarez di ujung pertandingan.
Laga pekan ke-17 ini berlangsung di markas Alaves di Stadion de Mendizorroza, Spanyol, Minggu (3/1) malam WIB. Atletico nyaris saja membawa pulang satu angka andai Suarez tidak muncul sebagai pahlawan.
Kesulitan sudah dihadapi Atletico sejak babak pertama pertandingan. Beruntung, Marcos Llorente berhasil memecah kebuntuan di menit ke-41 untuk memberi keunggulan bagi timnya sebelum turun minum.
baca juga:
Di paruh kedua pertandingan, Atletico unggul jumlah pemain pada menit ke-63 setelah Victor Laguardia menerima kartu merah. Kartu merah itu diberikan wasit setelah Laguardia melanggar Thomas Lemar.
Meski unggul jumlah pemain, Los Rojiblancos tetap saja kesulitan menggandakan keunggulan. Mereka malah harus kebobolan di menit ke-84 setelah Felipe membuat gol bunuh diri ke gawang Jan Oblak.
Dalam kedudukan 1-1, Suarez lantas muncul menjadi penyelamat Atletico di menit ke-90. Pemain internasional Uruguay tersebut mencetak gol untuk menentukan kemenangan ke-12 mereka pada musim ini.
Kemenangan ini membuat Atletico berhak naik ke puncak klasemen menggeser Real Madrid. Rojiblancos sekarang mengoleksi 38 poin atau unggul dua angka dari Madrid yang turun ke posisi kedua tabel klasemen.
Selain unggul jumlah angka, Atletico juga masih punya tabungan dua laga yang belum dimainkan. Tim besutan Diego Simeone itu baru bermain 15 kali, sedangkan Madrid telah memainkan 17 laga musim ini.
Alaves 1-2 Atletico Madrid
Pekan ke-17 La Liga Spanyol 2020-2021
Stadion de Mendizorroza
Wasit: Juan Martinez Munuera.
Susunan Pemain
Alaves (4-5-1): Fernando Pacheco; Javi Lopez, Florian Lejeune, Victor Laguardia, Martin Aguirregabiria; Borja Sainz, Manu García, Rodrigo Battaglia, Jota Peleteiro, Edgar Mendez; Deyverson. Pelatih: Pablo Machin.
Atletico Madrid (3-5-2): Jan Oblak; Jose Gimenez, Felipe, Mario Hermoso; Sime Vrsaljko, MMarcos Llorente, Koke, Thomas Lemar, Yannick Carascco; Angel Correa, Luis Suarez. Pelatih: Diego Simeone.