Janji Komjen Listyo di DPR: Menghubungi Polisi Semudah Memesan Pizza

Calon Kapolri tunggal, Komjen Listyo Sigit Prabowo saat mengikuti rapat dengan komisi III di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen MPR/DPR-DPD, Senayan, Jakarta, Rabu (20/1/2021). | AKURAT.CO/Sopian
AKURAT.CO, Calon Kapolri Komjen Listyo Sigit Prabowo memastikan ke depannya Polri akan melakukan perbaikan layanan darurat masyarakat di bawah kepemimpinannya, akan memberlakukan layanan tunggal secara nasional untuk nomor darurat kepolisian.
Hal itu disampaikan Komjen Listyo dalam uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test calon Kapolri bersama Komisi III, di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (20/1/2021).
"Upaya mempermudah akses masyarakat dan mempercepat respons Polri ketika dibutuhkan masyarakat, maka akan kita lakukan penataan kembali layanan darurat atau hotline kepolisian dengan memberlakukan nomor tunggal secara nasional," jelas Listyo.
Menurutnya, masyarakat bisa menghubungi kepolisian semudah memesan pizza. Dengan begitu, segala bentuk kondisi darurat bisa segera ditangani.
"Diharapkan ke depan masyarakat bisa mendapatkan pelayanan Polri semudah memesan pizza," ujarnya.
Selain itu, Listyo juga menerangkan, nantinya seluruh mobil patroli akan dipasang panic button untuk menyambungkan dengan layanan nomor tunggal. Nomor tunggal akan berlaku secara nasional. Ketika ada panggilan, maka tim patroli terdekat akan langsung bergegas.
"Nomor tunggal ini tentunya akan kami konekkan dengan sistem panic button dengan mobil-mobil patroli yang ada sehingga begitu ada masyarakat yang hubungi kami, maka anggota yang berada di lokasi terdekat dengan masyarakat tersebut bisa segera datang," terangnya.
Ia menyebut, penerapan nomor tunggal ini akan dilakukan secara bertahap. Mulai dari kesiapan fasilitas hingga pemetaan daerah rawan.
"Ini adalah bentuk respons cepat dari petugas kepolisian terhadap masyarakat yang membutuhkan kehadiran Polri. Hal ini akan dilaksanakan secara bertahap meliputi dukungan penguatan peralatan sesuai karakteristik kerawanan daerah," pungkasnya.[]