Risma Blusukan di Jakarta, Gembong: Enggak Ada yang Aneh

Menteri Sosial Tri Rismaharini | Instagram/tri.rismaharini
AKURAT.CO, Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI Jakarta Gembong Warsono mendukung aksi Menteri Sosial Tri Rismaharini blusukan di DKI Jakarta.
Gembong menilai, Risma melakukan blusukan untuk mengetahui permasalahan langsung di lapangan, khususnya tentang Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS). Dia pun menilai cara yang dilakukan Risma tidak ada yang salah.
"Bu Risma tidak hanya mau mendengarkan dari laporan bawahan. Bu Risma ingin melihat langsung, mendengarkan langsung, merasakan langsung apa yang menjadi persoalan masyarakat," kata Gembong ketika dikonfirmasi AKURAT.CO, Kamis (7/1/2021).
baca juga:
Gembong mengatakan, Risma sebagai Mensos akan mudah mencari solusi atas permasalahan PMKS di Jakarta setelah blusukan. Dia yakin keputusan apapun yang diambil Risma akan tepat sasaran.
"Supaya kebijakan yang akan diambil Kemensos terkait PMKS itu tepat sasaran," ujarnya.
Sejak ditunjuk Presiden Joko Widodo menjabat Mensos pada pertengahan Desember 2020 lalu, Risma terhitung sudah tiga kali menemui gelandangan Ibu Kota.
Aksi terakhirnya terjadi pada Senin (4/1/2021) lalu. Ketika itu, Risma bertemu sejumlah gelandangan di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat.
Aksi turun gunung Risma langsung menjadi sorotan masyarakat. Banyak yang menuding hal ini hanya drama yang sudah diatur dan direncanakan demi popularitas, namun banyak juga menyanjung aksi Risma.
Terkait hal ini, Gembong mengatakan, aksi blusukan Risma bukan barang baru. Turun ke lapangan dan menemui masyarakat adalah kebiasaan Risma sejak menjabat sebagai Wali Kota Surabaya.