Menpora Pastikan Piala Dunia U-20 Diundur Hingga 2023

Menteri Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy (kanan) dan Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini (kiri) di Istana Negara usai mengikuti rapat kabinet terbatas. | Istimewa
AKURAT.CO Pemerintah akhirnya pasrah dengan keputusan federasi sepak bola dunia (FIFA) yang menunda pelaksanaan piala dunia U-20 di Indonesia.
Penundaan itu menyusul pandemi Covid-19 yang tak kunjung berakhir.
Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali mengatakan pihaknya telah berupaya maksimal agar perhelatan dua tahunan itu tetap terlaksana.
baca juga:
Tetapi FIFA memutuskan penyelenggaraan piala dunia U-20 akan dilaksanakan pada tahun 2023.
Kepastian itu disampaikan memimpin rapat koordinasi tingkat menteri dipimpin Menko PMK Muhadjir Effendy yang dilakukan virtual, Senin (28/12/2020).
Dia mengatakan, FIFA memiliki pertimbangan tersendiri dengan memutuskan penundaan penyelenggaraan ajang kejuaraan sepakbola dua tahunan tersebut. Utamanya mengingat pandemi Covid-19 yang belum berakhir.
"Jadi kita sudah yakinkan FIFA, hanya memang alasan utamanya adalah di masa pandemi ini tidak bisa dilaksanakan kualifikasi. Bukan cuma di Indonesia, tapi 23 negara lainnya juga demikian," kata politisi Partai Golkar itu.
Selain itu, ia menyatakan perlunya surat resmi dari FIFA kepada Pemerintah Indonesia terkait pengunduran waktu pelaksanaan Piala Dunia U-20. Selain juga berbagai persiapan lainnya yang perlu dimatangkan.
Sementara itu, Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Mohamad Iriawan mengatakan, keputusan FIFA itu tentu akan berdampak pada penetapan usia calon pemain.