Pendukung Prabowo-Sandiaga Nyesal Beri Sumbangan Saat Pilpres 2019

Pasangan Capres dan Cawapres Prabowo Subianto-Sandiaga Uno saling bersalaman usai mengikuti debat visi, misi dan gagasan di panggung debat capres dan cawapres kelima di Hotel Sultan, Jakarta, Sabtu (13/4/2019). Debat penutup kali ini mengusung tema Ekonomi, Kesejahteraan Sosial, Keuangan, Investasi dan Industri. | AKURAT.CO/Dharma Wijayanto
AKURAT.CO Terpilihnya Sandiaga Uno sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) di bawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi) rupanya menimbulkan kekecewaan bagi pendukungnya sewaktu Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019.
Sontak, sejumlah orang yang mengaku pendukung Prabowo Subianto-Sandiaga Uno (Prabowo-Sandi) menagih sumbangan melalui akun Twitter, @sandiuno.
"Bang Sandi, tolong saja dibalikkan lagi sumbangan pendukung pilpres dulu ya..," tulis @gindo_e, salah satu pendukung Prabowo-Sandi yang dikutip AKURAT.CO Sabtu (26/12/2020).
Tanpa berlama-lama, rapat pertama dengan Wakil Menteri, Sekretaris Kementerian, Staf Ahli dan Deputi di Kemenparekraf langsung kita lakukan seusai prosesi serah terima jabatan. pic.twitter.com/altwoHdvpg
— Sandiaga Salahuddin Uno (@sandiuno) December 24, 2020 baca juga:
"Saya mau ngambil sumbangan kampanye pilpres yang dikarungin itu harus menghubungi siapa, Pak?," tanya @icha_teaning.
"Bismillah @sandiuno silahkan menjadi bagian dari rezim... Setidaknya kami akhirnya tau kedepan tsk ada guna mendukung.. Yang mendukung pada masuk penjara, yang didukung kini senyum manis di istana..," ungkap @fika_jo.
Pemilik akun @opaldonil ikut menanggapi cuitan Sandi. "Saya ga habiss pikiiirrr. Kenapa dulu ada pilpres segala kalau hasilnya sepeerti ini. Banyak yang hilang nyawa, dana, dan masuk penjara...ini apaann..?? Menyedihkan serta mengecewakan."
Selain itu, terlihat salah satu akun milik @Slamet_R344 yang menyebut "Prabowo sandi tidak mau berlarut-larut beliau-beliau cepat move on dan lebih memikirkan indonesia maju...," ujarnya.
Sebelumnya, Sandiaga menulis cuitan diakun Twitternya. Dia menceritakan kegiatan Wakil Menteri, Sekretaris Kementerian, Staf Ahli dan Deputi di Kemenparekraf seusai prosesi serah terima jabatan.
Dalam rapat itu, Sadiaga juga menyampaikan tiga hal untuk mempercepat pemulihan pariwisata dan ekonomi kreatif.
"Tanpa berlama-lama, rapat pertama dengan Wakil Menteri, Sekretaris Kementerian, Staf Ahli dan Deputi di Kemenparekraf langsung kita lakukan seusai prosesi serah terima jabatan," kata Sandi dalam cuitan yang diunggah pada hari, Kamis (24/12/2020).[]