AKURAT.CO Pandemi Covid-19 tak menyurutkan semangat Waringin Hospitality Hotel Group untuk terus melebarkan sayapnya.
Dengan maksud dapat tetap memutar roda perekonomian masyarakat, Waringin Hospitality Hotel Group membuka unit baru di kawasan Blok M Jakarta Selatan, pada Kamis (3/6) lalu.
Hotel 88 Blok M ini dibangun dengan interior modern minimalist yang bersih dan nyaman. Easy access, strategis, dan berada di pusat perbelanjaan Blok M ini. Menariknya lagi, Hotel bintang 2 ini, digadang-gadang tawarkan pelayanan terbaik sekelas hotel bintang 3.