Nadin Amizah Beri Klarifikasi Usai Dituding Rendahkan Orang Miskin

Fakta menarik Nadin Amizah | Instagram/cakecaine
AKURAT.CO Penyanyi Nadin Amizah tengah menjadi perbincangan di jagat maya karena diduga telah menghina dan merendahkan orang-orang miskin di podcast Deddy Corbuzier.
Dalam podcast Deddy Corbuzier, Nadin awalnya menyinggung soal pria yang kadang terintimidasi dengan kekayaan seorang wanita. Mendengar hal itu, Deddy pun menyebut jika Nadin membutuhkan pria yang kaya sebagai pendampingnya. Nadin pun tak membantah hal itu.
Lebih lanjut, Nadin mengatakan bahwa sang ibunda memang mendidiknya untuk menjadi kaya dengan alasan yang baik dan mulia.
baca juga:
"Jadilah orang kaya, karena kalau kamu kaya, kamu akan lebih mudah menjadi orang baik. Saat kita jadi miskin rasa benci terhadap dunia besar sampai gak punya waktu untuk iri," demikian potongan ucapan Nadin yang banyak beredar di jagat maya.
Potongan video Nadin ini memang menuai banyak pro dan kontra. Ada yang mengaku jika opini Nadin tersebut telah merendahkan orang-orang miskin. Bahkan sejumalh warganet menghujatnya menggunakan kata-kata kasar.
Tapi tak sedikit pula yang menegaskan jika Nadin tidak salah.
Menyadari ucapannya menjadi kontroversi, Nadin memberi klarifikasi atas ucapannya di podcast Deddy Corbuxier itu.
"Kemarin sebelum agree (setuju) diundang close the door (acara Deddy Corbuzier) aku punya syarat yaitu: aku akan nanya balik dan diberi ruang untuk itu. and i did. Menurutku podcast ini bermakna bagi aku sendiri karena bicaranya dua arah dan jadi sebuah diskusi, bukan interview, love," ujar Nadin Amizah lewat jejaring Twitter miliknya, @rahasiabulan, Selasa (19/1/2021).
Nadin sendiri mengakui jika kata-katanya telah menyinggung sejumlah pihak. Oleh sebab itu, pelantun 'Sorai' itu meminta maaf. Hanya saja, Nadin ingin menjelaskan bahwa apa yang ia katakan di podcast tersebut merupakan hasil dari didikan ibunya.