Bahagia Lihat Ibnu Jamil - Ririn Ekawati, Vicky Nitinegoro Harap Segera Nikah

Vicky Nitinegoro di Kawasan Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (26/11) | AKURAT.CO/Agussalim
AKURAT.CO, Dalam waktu dekat, pesinetron Ibnu Jamil akan menikahi Ririn Ekawati. Ya, baru-baru ini, mantan suami Ade Maya itu telah melamar Ririn.
"Jujur kita sudah lamaran, cuma masih nunggu hari baiknya aja nih (untuk nikah). Mudah-mudahan cepat ya," ujar Ibnu Jamil di Kawasan Kemang, beberapa waktu lalu.
Sebagai sahabat, aktor Vicky Nitinegoro mengaku ikut bahagia melihat Ibnu Jamil dan Ririn akan menjadi pasangan suami-istri.
baca juga:
"Senang dan bahagia dong, yang namanya sama sahabat sudah kelamaan jomblo tiba-tiba langsung dapat calon istri yah senang banget," ujar Vicky Nitinegoro di Gedung Gubernur DKI Jakarta, Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (26/11).
Lebih lanjut, Vicky mendoakan kesehatan Ibnu dan Ririn agar fokus mempersiapkan pernikahan dengan matang.
Vicky menyatakan mendukung seratus persen duda dan janda itu bersatu dalam bahtera rumah tangga.
"Semoga dilancarkan sampai hari H-nya dan langgeng, cepet punya momongan dan semoga berbahagia selalu selamanya," jelasnya.[]