Pernikahan Ajun Perwira - Jennifer Supit Dikabarkan Bermasalah

Ajun Perwira dan Jennifer Jill Supit | INSTAGRAM.COM/jennifer_ipel
AKURAT.CO, Kabar kurang menyenangkan datang dari rumah tangga Ajun Perwira dan istrinya, Jennifer Jill Armand-Supit.
Rumah tangga yang dibangun sejak 22 April 2019 lalu dikabarkan tengah bermasalah. Spekulasi itu bermula saat Jennifer menyebutkan dirinya enggan pulang ke rumah dan memilih untuk menginap di hotel.
Jennifer menyebut dirinya lebih nyaman bersama para teman-temannya. Ia mengaku lebih senang menghabiskan waktu malam bersama sahabat dibandingkan pasangan karena bosan.
baca juga:
Tak hanya itu, ia juga membahas pasangan yang suka berbohong.
"Ini malam-malam gini enaknya makan tahu gejrot. Ini sama teman, sahabat, yang penting nyaman. Jangan sama pasangan, ngapain juga lo sama pasangan? Gila, enggak bosan? Bosan gila. Pasangan itu suka ngebohong," ucap Jennifer.
Menurut Jennifer, kebohongan pasangan jauh lebih menyakitkan dibanding sahabat sendiri.
View this post on Instagram
"Kalau teman enggak ngebohong, paling nyakitin doang. Abis itu kita jalan-jalan lagi ke Jakarta. Kalau bosan pulang ke rumah, check-in di hotel. Mencari rasa yang pernah ada, tapi enggak pernah ada. Jadi enggak ada rasa," tutupnya.
Tak hanya itu, publik juga dikejutkan dengan foto Jennifer bersama seorang pria. Pada foto tersebut, Jennifer tak segan mencium pipi sang pria.
Video dan foto tersebut pun langsung viral usai dibagikan ulang oleh sebuah akun gosip. Warganet mengira kalau curahan hati Jennifer itu dilontarkan untuk Ajun Perwira.
Sayang, hingga saat ini Ajun Perwira belum buka suara terkait pernyataan sang istri yang diduga ditujukkan untuknya itu.
Jennifer pun masih belum memberi keterangan lebih lanjut soal pernyataannya tersebut.
Sebelum menikah, Ajun sempat mengaku bahwa Jennifer memiliki sifat yang cemburuan dan posesif.
“Iya sih cemburuan, kalau misalnya syuting ditanya pertama sama siapa gitu, iya (posesif). Kalau pergi pagi pulang pagi kapan waktu (barengnya), ada yang ngatur gak bisa egois lagi,” ujarnya.
Pada pertengahan 2019 lalu, Ajun sempat memamerkan hasil USG yang menunjukkan bahwa sang istri positif hamil.
Pernikahan Ajun dan Jennifer sempat mendapat komentar negatif dari warganet. Tak ayal, Ajun mantap menikah dengan Jennifer yang bersatus janda.
Bahkan, keduanya juga diketahui terpaut usia 17 tahun. Tak Selain perbedaan usia yang cukup jauh, status janda yang disandang Jennifer hingga beda agama yang dianut oleh keduanya. Ajun diketahui memeluk Hindu, sedangkan Jennifer merupakan seorang Katolik.[]