Menkes dan Mendagri Beri Penghargaan Swasti Saba untuk Kabupaten Kota Sehat

Menkes dan Mendagri Beri Penghargaan Swasti Saba untuk Kabupaten Kota Sehat | AKURAT. CO/ Winnie Fatmawati
AKURAT.CO, Menteri Kesehatan, Terawan Agus Putranto, dan Mendagri Tito Karnavian memberikan penghargaan Swasti Saba untuk Kabupaten Kota Sehat di kantor Kemendagri, Jakarta, Selasa, (19/11).
Penghargaan diberikan kepada enam gubernur, 177 bupati dan walikota serta tiga orang motivator dari tim pembina yang aktif mengkoordinasikan dan membina seluruh forum kabupaten/kota di wilayah provinsinya untuk menyelenggarakan kabupaten/kota sehat.
Menkes Terawan berharap agar momentum pemberian penghargaan ini memberi manfaat dan pemahaman yang sama akan arah dan kebijakan pembangunan kesehatan di seluruh kabupaten/kota se-Indonesia menuju Indonesia Sehat.
baca juga:
"Program Kabupaten Kota Sehat (KKS) bertujuan agar tercapai kondisi Kabupaten Kota bersih, aman, nyaman dan sehat untuk dihuni dan sebagai tempat bekerja bagi warganya dengan cara terlaksananya berbagai program-program kesehatan dan sektor lain sehingga dapat meningkatkan sarana, produktivitas dan perekonomian masyarakatnya," katanya.
Penyelenggaraan program KKS melibatkan banyak lintas sektor dan lintas program melalui tatanan dalam KKS.
Ada 7 tatanan KKS yaitu Kawasan Permukiman, Sarana dan Prasarana Umum; Kawasan Sarana Lalu Lintas Tertib dan Pelayanan Transportasi; Kawasan Industri dan Perkantoran Sehat; Kawasan Pariwisata Sehat; Kawasan Pangan dan Gizi; Kehidupan Masyarakat Sehat yang Mandiri; serta Kehidupan Sosial yang Sehat.