Tak Perlu Lama Foreplay, Cobalah Seks Kilat

Ilustrasi pasangan berhubungan seks | Freepik.com
AKURAT.CO, Kamu adalah pasangan yang terlalu sibuk? Jarang bertemu? Banyak pekerjaan? Kerap berjauhan? Kehidupan seksmu secara normal juga bisa jadi berantakan. Maka jika kamu tak ingin hal ini terjadi, cobalah seks kilat.
Apakah seks kilat bisa memberikan kepuasan kepada pasangan?
Pasangan yang sudah menikah dan disibukkan dengan berbagai urusan, kadang tak memiliki banyak waktu untuk sekedar menyenangkan diri dengan berhubungan seks. Maka, seks kilat bisa menjadi pilihan paling logis untuk tetap hangat dengan pasangan, namun tak menghabiskan banyak waktu untuk berada di kasur. Demikian yang dijelaskan Clinical Psychologist, Inez Kristanti melalui chanel Gue Sehat, yang dikutip Akurat.co.
baca juga:
“Apakah seks kilat bisa memberikan kepuasan seks? Jawabannya bisa,” katanya.
Ya, seks kilat bisa membuatmu melambung, jika area yang dieksplorasi adalah yang paling mungkin membuat pasanganmu mendapatkan rangsangan yang dahsyat dalam waktu singkat. Maka, posisi bercinta yang biasanya paling membuat pasanganmu dengan cepat panas, adalah posisi yang harus kamu terapkan pada seks kilat ini.
“Kalau misalnya kita sudah kenal posisi apa yang paling bisa memuaskan pasangan, posisi-posisi itu mungkin bisa dilakukan saat seks kilat,” sambungnya.
Pada seks kilat ini, kamu tak perlu terlalu lama, atau bahkan dalam kondisi sangat kilat, foreplay tak diperlukan sama sekali. Kamu pasti tahu bahwa foreplay dilakukan untuk merangsang, agar vagina bisa mengeluarkan cairannya sebagai pelumas.
“Pada seks kilat, bisa saja foreplay tak sempat dilakukan. Cara menyiasatinya, bisa dengan pelumas atau lubricant buatan,” sambung dia.[]