Tech

‘Garuda Eleven Metaleague’ Segera Rilis, Game Lokal Diadaptasi dari Komik Web

‘Garuda Eleven Metaleague’ Segera Rilis, Game Lokal Diadaptasi dari Komik Web
Game bertemakan sepak bola bertajuk ‘Garuda Eleven Metaleague’ bakalan segera rilis untuk menghibur masyarakat Indonesia. (IG @garudaeleven.id)

AKURAT.CO, Game bertemakan sepak bola bertajuk ‘Garuda Eleven Metaleague’ akan segera rilis untuk menghibur masyarakat Indonesia.

Game yang diadaptasi dari komik web dengan judul ‘Garuda Eleven’ tersebut dikembangkan dengan basis web 3.0, dan saat ini pengembangannya telah memasuki tahapan beta yang telah menggaet 38 ribu gamers.

Komik web Garuda Eleven berhasil mendulang popularitasnya sebagai web komik sejak 2020. Ceritanya berkisah tentang perjuangan siswa-siswa dari Sekolah Sepak Bola (SSB) bernama Praja Garuda Kencana, yang berupaya mewujudkan cita-cita berkarier sebagai atlet profesional.

baca juga:

Karya web komik tersebut berhasil menggaet banyak penggemar, bahkan tengah dalam proses adaptasi untuk dijadikan film. Namun sebelum itu, perekembangan terdekatnya dikabarkan akan rilis dalam bentuk game.

Game ‘Garuda Eleven Metaleague’ nantinya akan hadir sebagai permainan interaktif dan terbuka kepada pemain dan komunitas. Game ini mengangkat konsep play to earn, sehingga pemain bisa mendapatkan keuntungan lainnya selagi mendapatkan hiburan dari game ini.

Harapannya, masyarakat juga bisa semakin tertarik mengenal perkembangan dunia sepak bola di Indonesia sehingga nantinya bisa berdampak pada dukungan nyata dalam mencetak bibit pemain sepak bola unggul di Tanah Air.

Hadirnya ‘Garuda Eleven Metaleague’ dinilai tepat bersamaan dengan momentum industri game di Indonesia yang semakin hidup. Di samping itu, minat masyarakat terhadap game bertema olahraga, khususnya sepak bola, tergolong cukup tinggi.

Game Garuda Eleven Metaleague direncanakan rilis awal tahun 2023 dengan semua fitur yang telah dipoles dan disesuaikan berdasarkan feedback dari para gamers.

Setelah masa uji coba rampung, RGMS akan menyiapkan pembaruan dan fitur terbaik untuk meningkatkan pengalaman masyarakat bermain game lokal.

Industri game Indonesia sedang berada di masa kebangkitan yang menarik, dan dengan kesuksesan game seperti Garuda Eleven Metaleague ini, kedepannya, RGMS berkomitmen untuk mengontrol dan terus mengembangkan update yang menghadirkan pemain sepak bola dari dunia nyata dan karakter-karakter tambahan Garuda Eleven di masa depan.