Lifestyle

Antibegadang, Ketahui 7 Cara Membuat Balita Tidur Teratur

Antibegadang, Ketahui 7 Cara Membuat Balita Tidur Teratur
Ilustrasi cara membuat balita tidur teratur. (halodoc)

AKURAT.CO Tidur merupakan kegiatan untuk mengembalikan energi yang dibutuhkan oleh tubuh. Pola tidur yang cukup harus dimiliki setiap orang dan perlu dibentuk sedini mungkin. Namun, balita terkadang sulit mengikuti perintah tidur yang diberikan. Untuk itu, ketahui cara membuat balita tidur teratur berikut ini. 

Dikutip dari beberapa sumber, Selasa (23/5/2023), inilah cara membuat balita tidur secara teratur agar memiliki pola tidur yang cukup. 

7 Cara Membuat Balita Tidur Teratur

1. Hindari Makan Malam

Cara pertama sebagai salah satu upaya untuk membentuk pola tidur teratur balita adalah dengan menghindari makan malam. Umumnya, seseorang akan merasa gelisah saat berusaha tidur dalam keadaan perut kosong, namun, jangan biasakan anak makan di malam hari, usahakan perut si kecil telah tercukupi energi dengan memberinya makan 1 sampai 2 jam sebelum tidur. 

baca juga:

2. Terapkan Jadwal yang Konsisten

Untuk membuat balita tidur secara teratur, maka menetapkan waktu tidur yang konsisten juga harus dilakukan. Dengan kekonsistenan jadwal tidur anak akan terbiasa untuk mulai mengantuk atau lelah di jam yang telah ditentukan untuk tidur. Dengan cara ini dapat membuat anak memiliki pola tidur yang teratur. 

3. Hindari Kebiasaan Tidur Sore

Selanjutnya, cara membuat balita tidur teratur adalah dengan menghindari tidur sore. Tidur sore sangat tidak dianjurkan dari segi kesehatan dan juga pola tidur yang cukup. Biarkan anak bermain hingga sore hari agar mudah merasa mengantuk di malam hari. 

4. Pastikan Anak Tidur dengan Keadaan Tenang

Cara selanjutnya untuk membuat balita tidur teratur adalah dengan selalu memastikan bahwa anak tidur dengan perasaan yang tenang. Jangan sampai si kecil terbiasa tidur dalam keadaan cemas, karena akan membuatnya sulit tidur dan terpikirkan hal-hal yang membuatnya menganggap tidur adalah hal yang menyeramkan. 

5. Rutin Berjemur di Pagi Hari

Selanjutnya, rutin berjemur di pagi hari dapat membuat anak tidur secara teratur. Tercukupinya asupan sinar matahari pagi memberikan efek baik untuk tubuh karena kandungan sinar matahari pagi yang dapat meningkatkan kualitas tidur pada malam hari. 

6. Batasi Waktu Tidur Siang

Selain jadwal tidur, cara membuat balita tidur teratur adalah dengan membatasi waktu tidur siang. Waktu tidur siang yang berlebihan dapat membuat anak sulit tidur pada malam hari karena telah memiliki waktu tidur yang lebih dari cukup. Sehingga, penting untuk orang tua memperhatikan jam tidur siang anak. 

7. Buat Suasana Tidur yang Nyaman

Terakhir, cara membuat balita tidur teratur adalah ciptakan suasana yang nyaman. Suasana tidur yang nyaman akan membuat anak menjadi mudah tertidur karena lingkungan yang mendukung untuk terlelap. Dengan terbiasa melihat suasana tidur yang nyaman maka anak akan paham bahwa ruangan nyaman tersebut mengartikan bahwa sudah saatnya untuk tidur.  

Itulah cara membuat balita tidur teratur, semoga bermanfaat.