Olahraga

Balapan Menyisakan Satu Seri Terakhir, Joan Mir Pertimbangkan Operasi Lengan

Balapan Menyisakan Satu Seri Terakhir, Joan Mir Pertimbangkan Operasi Lengan
Pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir (TWITTER/@suzukimotogp)

AKURAT.CO - Pebalap tim Suzuki Ecstar, Joan Mir tengah mempertimbangkan menjalani operasi pada musim dingin tahun ini setelah mengalami cedera lengan yang cukup parah selama balapan MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang, Minggu (23/10).

Mir tampil cukup meyakinkan usai melompat dari urutan sebelas ke urutan enam pada lap pembuka. Tetapi, ia terlihat mulai kehilangan kekuatan pada lengan kanannya hingga membuat pebalap asal Spanyol itu kembali turun ke urutan 11.

"Saya mengalami cedera arm pump. Ini adalah lintasan yang bisa membuat anda mengalaminya. Tapi tidak seperti ini," kata Mir dikutip laman Crash.net.

baca juga:

"Saya tidak bisa memahami tekanan (rem) yang saya lakukan dan saya kehilangan semua kekuatan di lengan kanan. Ini memalukan karena tim melakukan pekerjaan yang hebat, dan motornya kuat."

Arm pump sendiri adalah sindrom kompartemen disebabkan beban kerja berat yang ditopang lengan yang membuat pengencangan otot dan penyempitan pembuluh darah. Akibatnya, lengan mengalami rasa sakit yang luar biasa bahkan mati rasa.

Masalahnya menjadi sangat buruk, sehingga Mir akhirnya keluar lintasan karena pengereman di tikungan pertama dengan tiga lap tersisa, meninggalnya di tempat terakhir.

Dalam situasi tersebut, pebalap berusia 25 tahun itu sempat mempertimbangkan untuk pensiun dini dari balapan, tetapi ternyata lebih memilih untuk mencapai bendera kotak-kotak di urutan ke-19.

"Ada momen di mana saya hampir memutuskan untuk berhenti, karena tidak masuk akal untuk berkendara seperti ini. Tapi, saya ingin menyelesaikannya," Mir mengungkapkan.

Tidak seperti kebanyakan pebalap MotoGP yang belum pernah menjalani operasi arm pump sebelumnya, Mir kini tengah mencari nasihat medis terkait cedera yang dideritanya. Mir bahkan mempertimbangkan untuk menjalani operasi.

"Kami akan coba membantunya menemukan solusi, meski arm pump bisa jadi sulit untuk diperbaiki," kata manajer tim Suzuki, Livio Suppo.

"Sepang adalah lintasan yang sangat menguras fisik, dan Valencia sedikit kurang (menguras fisik). Jadi mari berharap untuk finis yang kuat untuk Joan di sana."

Mir sendiri akan melakukan debutnya bersama Repsol Honda pada tes pasca-balapan, Selasa (8/11) setelah seri final di MotoGP Valencia akhir pekan depan.

Setelah itu, aksi resminya di MotoGP bersama Honda adalah saat tes di Sirkuit Sepang, Malaysia pada Februari 2023 mendatang, yang memberikannya banyak waktu untuk pemulihan jika dia memilih untuk menjalani operasi.[]