News

Apes, Berhasil Bobol Mesin Kasir Apotek, Pelaku hanya Temukan ini

Apes, Berhasil Bobol Mesin Kasir Apotek, Pelaku hanya Temukan ini
Ilustrasi - Penjara (AKURAT.CO/Ryan)

AKURAT.CO, Dua pelaku percobaan pembobolan Apotek Titi Murni di Jalan Kramat Raya, Kelurahan Kenari, Senen, Jakarta Pusat berinisial MS (43) dN YS (60) sempat masuk ke dalam dekat mesin kasir.

Keduanya sudah membuka mesin kasir tapi sayangnya di sana tidak ada uang penjualan obat Apotek.

Kanit Reskrim Polsek Senen, AKP Bambang Santoso mengatakan, para pelaku membuka mesin kasir dengan cara merusak atau membobol dengan benda yang dibawanya.

baca juga:

"Yang dituju kan uang. Tapi begitu mesin kasir dirusak, tidak ada uang sama sekali di situ," kata dia Selasa (8/9/2020).

Bambang menjelaskan, pihaknya masih memburu beberapa rekan kedua pelaku yang berhasil meloloskan diri. Pihaknya sudah mendapatkan identitas para DPO dan ia pun menyarankan agar segera menyerahkan diri.

Sebab, jika terus melakukan pelarian pihaknya akan melakukan tindakan tegas dan terukur kepada para DPO.

"Mereka berusaha kabur lewat belakang dan ketangkap," tegas dia.

Kedua pelaku ini masuk dari plafon apotek bagisn belakang agar tidak dicurigai oleh warga sekitar pada Minggu (6/9/2020) malam.

"Keduanya (masuk) dari belakang apotek," tandasnya.

Sebelumnya, Polsek Senen meringkus dua pelaku percobaan pembobol Apotek di kawasan Senen, Jakarta Pusat pada Minggu (6/9/2020) malam. Pelaku ditangkap polisi setelah warga melaporkan dan ketika tiba dilokasi dua pelaku berusaha melarikan diri.[]