
AKURAT.CO, Brand smartphone OPPO merilis smartphone series Oppo Reno terbaru pada 7 Februari 2023, yakni Oppo Reno8 T. Smartphone terbaru dari OPPO ini menghadirkan sejumlah peningkatan yang pastinya mampu mendukung aktivitas sehari-hari dengan lebih baik.
Arti di balik huruf T pada Oppo Reno8 adalah topped up. Topped up memiliki arti peningkatan besar yang menjadikan perangkat jauh lebih baik dari sebelumnya.
Topped up yang dilakukan Oppo pada Reno8 T Series meliputi peningkatan besar pada sisi performa perangkat keras yang semakin bertenaga, konfigurasi kamera dengan kemampuan kecerdasan buatan yang jauh lebih kuat, hingga desain baru kelas flagship yang memberikan tampilan jauh lebih stylish sehingga menjadi fashion statement bagi para penggunanya.
baca juga:
Jika kamu berencana meng-upgrade smartphone di tahun 2023, OPPO Reno8 T Series ini adalah salah satu pilihan terbaik. Berikut adalah 5 alasan yang mendukung untuk upgrade smartphone ke Oppo Reno8 T.
Memiliki kamera dengan kualitas terbaik untuk mengabadikan setiap momen
Reno8 T menjadi perangkat Reno Series pertama yang dilengkapi dengan kemampuan Kamera Portrait 100 MP. Selain itu, OPPO juga menghadirkan fitur AI Portrait Super Resolution.
Fitur ini memanfaatkan kekuatan AI untuk menghadirkan detail dan kejernihan ekstra pada gambar potret yang diambil dalam situasi kurang cahaya.
Selain kamera utama 100 MP, OPPO Reno8 T series juga dilengkapi dengan kamera 40 kali mikro dan 2 MP bokeh, sedangkan untuk selfie 32 MP.
Memiliki desain yang trendi
Oppo Reno8 T series hadir dalam dua pilihan desain punggung belakang. Pertama, ada ponsel dengan bodi belakang berdesain fiberglass-leather. Desain ini membuat punggung ponsel dilapisi kulit berwarna orange.
Kedua, ada Oppo Reno8 T series yang mengusung body belakang menggunakan teknologi pelapisan (finishing) dengan warna cangkang Oppo Glow Design. Teknologi ini membuat cover belakang ponsel tak mudah pudar, terasa kesat, dan tak mudah ternoda sidik jari.
Memiliki performa yang sangat berkualitas
OPPO meningkatkan performa pada perangkat Reno8 T, salah satunya dengan menghadirkan 48 Month Fluency Protection untuk menjamin tingkat kelancaran perangkat hingga minimal 4 tahun masa penggunaan.
Reno8 T dilengkapi ColorOS 13 berbasis Android 13 terbaru yang menghadirkan lebih banyak fitur pintar kepada pengguna dengan pengalaman penggunaan yang lebih ringkas, nyaman, dan juga aman apalagi OPPO telah melakukan berbagai peningkatan keamanan pada sistem operasi ColorOS.
Memiliki daya tahan baterai yang tahan lama
Dalam video teaser yang diunggah di kanal YouTube OPPO Indonesia, Oppo Reno8 T series juga dibekali baterai 5.000 mAh dengan dukungan pengisian cepat (fast charging) SuperVOOC 33 watt yang akan mendukung dan mempermudah aktivitas pengguna OPPO yang selalu berkutat dengan smartphone.
Dengan teknologi tersebut, daya ponsel dapat terisi penuh dalam waktu 67 menit. Oppo Reno8 T series ini terlihat memiliki port USB Type-C dan colokan audio 3,5 mm.