Koper Berisi Uang Rp2,1 Miliar Dicuri dari Mantan Presiden Zimbabwe Mugabe

Mantan Presiden Zimbabwe Robert Mugabe | REUTERS
AKURAT.CO, Tiga orang hadir di pengadilan Zimbabwe karena didakwa mencuri koper berisi uang tunai USD 150.000 (Rp2,1 miliar) dari mantan Presiden Robert Mugabe.
Para tersangka pencuri itu menghabiskan uang tersebut untuk membeli sejumlah mobil, rumah dan binatang ternak. “Kerabat Mugabe, Constantia Mugabe menjadi salah satu terdakwa,” ungkap laporan media milik pemerintah, dilansir BBC.
Constantia dituduh memiliki kunci rumah Mugabe di pedesaan Zvimba, dekat ibu kota Harare dan memberi orang lain kunci itu. Tersangka lain adalah pegawai kebersihan yang mengambil koper berisi uang itu pada kurun waktu antara 1 Desember dan awal Januari.
baca juga:
“Johanne Mapurisa membeli Toyota Camry dan rumah seharga USD 20.000 (Rp281 juta) setelah insiden itu,” ungkap jaksa Teveraishe Zinyemba di pengadilan Chinhoyi.
Dia menjelaskan, “Saymore Nhetekwa juga membeli Honda dan hewan ternak termasuk babi dan sapi dalam jumlah tertentu.”
Mugabe, 94, dikudeta militer Zimbabwe pada 2017. Saat itu dia telah berkuasa 37 tahun dengan mengawali posisi sebagai perdana menteri dan kemudian presiden.
Dia pernah mengklaim Zimbabwe tidak bisa bangkrut dan dia dituduh menikmati gaya hidup mewah saat terjadi krisis ekonomi.
Dolar Amerika Serikat (AS) sangat bernilai di Zimbabwe. Secara teori, uang kertas lokal sama dengan dolar AS tapi pada kenyataannya uang lokal bernilai lebih rendah.
Sejak dikudeta, Mugabe mengalami kesulitan berjalan dan telah dirawat beberapa bulan di Singapura. Tidak jelas apakah dia berada di rumahnya saat pencurian terjadi.
Tiga tersangka itu telah dibebaskan dengan jaminan. Adapun tersangka keempat masih buron.[]