Ketika Angin Gagalkan Usaha Manusia jadi Pahlawan Buat Sesama

Seorang pria menggunakan payung yang rusak akibat berjuang melawan angin kencang dan hujan yang disebabkan oleh Topan Jebi, di Tokyo, Jepang, 4 September 2018. | REUTERS
AKURAT.CO, Setiap manusia diperintahkan untuk berbuat baik dan berguna buat sesama. Bahkan, dalam ajaran Islam, sebaik-baiknya manusia adalah yang berguna buat sesama. Namun kadang, ada saja faktor yang menghalangi manusia untuk berbuat baik ke sesama.
Seperti dalam video yang viral di media sosial berikut ini. Niatnya ingin jadi pahlawan buat seorang wanita, langkah lelaki ini digagalkan alam lewat angin.
baca juga:
gagal mepet. pic.twitter.com/CCSEk8V88t
— Participant Tweet (@partweetcipant) January 17, 2019
Dalam video tersebut seorang lelaki tampak ingin memberikan bantuan berupa payung kepada wanita yang sedang kehujanan. Namun baru saja ingin mendekati si wanita, angin kencang berembus dan membuat payung terbalik. Gagal mepet deh.
"Eh yaampun itu temennya geli bngt ketawanya sampe jongkok2 wkakaka," komentar @anyeongsupit.
"Terlanjur malu payung kebalik pun ttp di lanjut wkwk," lanjut @eldisaaaa.
Maju terus bung, udah terlanjur basah ya sudah mandi sekalian. []